Timnas Indonesia U-23 memimpin di posisi teratas klasemen Grup A Piala AFF U-23 2025. Hasil itu diraih usai menyikat Brunei Darussalam U-23.
Indonesia U-23 mengamankan tiga poin di laga pertamanya di Grup A, saat melawan Brunei U-23. Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (15/7/2025), Garuda Muda menang 8-0.
Delapan gol Timnas Indonesia U-23 diborong oleh Jens Raven yang mencetak 6 gol. Kemudian masing-masing satu gol yang dicetak Arkhan Fikri dan Rayhan Hannan.
Hasil itu membuat Indonesia U-23 mengemas 3 poin dari satu laga di Piala AFF U-23 2025. Garuda Muda menggeser Filipina yang di laga lainnya cuma menang 2-0 atas Malaysia.
Indonesia punya keunggulan gol +8 ketimbang Filipina (+2) yang sama-sama mengemas 3 poin. Sementara Malaysia dan Brunei duduk di posisi 3 dan 4 dengan sama-sama nirpoin.
Situasi ini menjadi modal berharga Indonesia menatap laga berikutnya melawan Filipina, Jumat (18/7). Kedua tim dipastikan bakal memburu kemenangan, sebab hanya juara grup dan satu runner up terbaik yang bisa lolos ke babak semifinal Piala AFF U-23 2025.