Target Ambisius Timnas Indonesia: Juara Piala AFF U-23 2025

Posted on

Timnas Indonesia U-23 punya mimpi tinggi di Piala AFF U-23 2025. Garuda Muda tak ragu mematok target juara di turnamen sepakbola se-Asia Tenggara itu.

Indonesia saat ini memimpin klasemen Grup A. Tim Merah-Putih berpeluang besar lolos ke babak semifinal Piala AFF U-23 2025.

Pasukan Gerald Vanenburg berhasil menyapu bersih dua laga di Piala AFF U-23 2025 dengan kemenangan. Pada laga pertama Indonesia membantai Brunei 8-0 dan dilanjutkan kemenangan 1-0 atas Filipina.

Kini, nasib Indonesia lolos ke semifinal akan ditentukan duel melawan Malaysia malam nanti. Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Penyerang sayap Timnas Indonesia U-23, Victor Dethan menegaskan ambisinya menjadi kampiun Piala AFF U-23 2025. Pemain PSM Makassar itu optimis dengan target itu.

“Untuk turnamen ini, target saya bersama Timnas jelas, juara,” ujar Victor Dethan di laman kitagaruda.

Diketahui, ini menjadi kali ketiga keikutsertaan Indonesia di Piala AFF U-23 2025 yang kini bernama resmi ASEAN U-23 Championship 2025.

Timnas Indonesia U-23 sebelumnya pernah menjadi juara pada edisi 2019 yang digelar di Kamboja dan runner up pada edisi sebelumnya tahun 2023 yang digelar di Thailand.