Stefano Cugurra Teco Targetkan Kemenangan Lawan PSM Makassar

Posted on

Stefano Cugurra Teco tetap menargetkan kemenangan pada laga kontra PSM Makassar meski sudah menyatakan mundur dari kursi pelatih Bali United. Kemenangan dinilai bisa menjadi kado perpisahan manis buatnya.

“Ya, kita masih punya 5 game pertandingan. Pasti semua pertandingan ada penting buat kita bisa perbaiki posisi di klasemen kita,” ungkap Pelatih Bali United Stefano Cugurra saat sesi konferensi pers jelang laga, Kamis (24/4/2025).

Pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara PSM Makassar Vs Bali United akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) Kota Parepare, Jumat (24/4). Kick off dimulai pukul 19.00 WIB atau 20.00 Wita.

Pelatih yang akrab disapa Teco itu siap memberikan performa terbaik di laga besok. Dia ingin mempersembahkan hasil bagus buat suporter Bali United.

“Kita pasti kerja keras di setiap pertandingan. Menurut saya yang paling dekat, paling penting. yang paling dekat adalah besok kita harus fokus melawan PSM buat kasih yang terbaik buat supporter di Bali,” kata dia.

Teco melanjutkan, melawan PSM Makassar selalu menjadi pertandingan yang menarik. Dia pun menilai PSM tim yang kuat dan memiliki pemain dengan kualitas bagus.

“Pertandingan besok adalah pertandingan menarik. Kita tahu ya kualitas dari tim, dari PSM sering waktu kita main ada pertandingan seru,” ujarnya.

Sementara itu, pemain Bali United Andika Wijaya mengungkapkan kesiapannya menghadapi PSM. Dia mengaku sudah bekerja keras dalam sesi latihan dan berharap dapat meraih hasil positif.

“Kami sudah bekerja keras di latihan untuk memperbaiki kekurangan yang ada dengan tim kami. dan mudah-mudahan bisa kami besok meraih hasil positif,” paparnya.

Diketahui, Teco dipastikan akan meninggalkan Bali United setelah berakhirnya Liga 1 2024/25. Pelatih asal Brasil mengumumkan pengunduran diri setelah Bali United dikalahkan Persib Bandung 1-2 pekan lalu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *