Sapi Hamil Terjebak dalam Sumur 12 Meter di Sulsel, Tim Evakuasi Sapi

Posted on

Sapi milik Samsu (35) kabur hingga tercebur ke dalam sumur sedalam 12 meter di Kabupaten , Sulawesi Selatan (Sulsel). Tim Emergency Centre Bone pun melakukan evakuasi terhadap sapi yang terjebak dalam sumur itu.

“Betul, seekor sapi terjatuh ke sumur milik warga. Sapi itu dalam kondisi hamil,” ujar Satgas Pol PP Bone Syahruddin Achmad kepada infoSulsel, Kamis (17/4/2025).

Peristiwa itu terjadi di Desa Itterung, Kecamatan Tellusiattinge, Kabupaten Bone pada Rabu (16/4) kemarin sekitar pukul 23.05 Wita. Sapi itu milik warga Desa Mattoanging yang terlepas dan pergi ke Desa Itterung.

“Warga Desa Itterung mendapatkan sapi jatuh dalam sumur dan menghubungi pemiliknya. Kemudian pemiliknya Tim Emergency Centre Bone untuk dilakukan evakuasi,” katanya.

Tim Emergency Centre Bone merupakan personel gabungan dari Damkar, Satgas Pol PP, dan TRC BPBD. Saat tiba di lokasi, personel pun melakukan evakuasi selama 3 jam.

“Evakuasi berlangsung selama kurang lebih 3 jam. Tim berhasil mengevakuasi meski sapi tersebut nyawanya tidak bisa diselamatkan, apalagi dalam kondisi hamil besar,” sebut Syahruddin.

Syahruddin turut mengimbau agar warga menutup sumurnya. Hal ini dilakukan untuk menghindari kejadian serupa terulang.

“Saya berharap warga yang punya sumur supaya bisa menutup sumurnya dan setidaknya kalau malam diberi tanda di atas sumurnya. Biar tidak terjadi kejadian serupa,” jelasnya.