Polisi Buru Pemeran Video Seks Sesama Jenis dengan Pemilik Salon di Bone

Posted on

Polisi masih melakukan penyelidikan terhadap pemeran video seks sesama jenis di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel). Polisi masih mencari keberadaan pengunjung salon yang menjadi pemeran dalam video mesum tersebut

“Pengunjung yang berhubungan dengan pemilik salon ini masih dicari, sementara lidik. Termasuk yang yang menyebarkan video,” ujar Kasi Humas Polres Bone Iptu Rayendra kepada infoSulsel, Selasa (22/4/2025).

Rayendra mengatakan, pemilik salon yang berinisial A (39) sudah dimintai keterangan. Pemilik salon mengakui perbuatannya, namun tidak mengetahui identitas pengunjung tersebut.

“Itu pengunjung awalnya datang untuk mencukur rambut, dan memang datang untuk mencari hubungan badan. Dia (pengunjung) memang yang mencari,” katanya.

Dia menerangkan, saat pemilik salon berhubungan dengan pengunjung tersebut, temannya yang berinisial AA melihat di CCTV. Dia kemudian langsung merekam.

“AA temannya pemilik salon yang melihat pemilik salon berhubungan dengan pengunjung dan langsung merekam. Setelah merekam video, HP AA itu dipinjam sama temannya. Kemungkinan yang meminjam HP itu yang diduga menyebarkan video,” sebutnya.

Rayendra menambahkan, pemilik salon masih dilakukan klarifikasi, dan belum diamankan. Meski begitu, pemeran video dan penyebar video berpotensi untuk menjadi tersangka.

“Belum ada diamankan, masih sebatas klarifikasi. Semua terduga pelaku bisa jadi tersangka, termasuk yang pemeran video dan menyebar video,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, heboh pria pemilik salon berinisial A diduga melakukan seks sesama jenis dengan seorang pengunjungnya di Kabupaten Bone. Polisi tengah menyelidiki aksi asusila yang viral di media sosial tersebut.

“Kami menyelidiki tentang beredarnya video viral berhubungan sesama jenis di salah satu salon di Kecamatan Kahu,” ujar Rayendra, Senin (21/4).

Polisi mengidentifikasi lokasi pemeran pria yang diduga berbuat tidak senonoh itu. Video mesum sesama jenis terjadi di wilayah Caguni, Kelurahan Pelattae, Kecamatan Kahu, Bone pada Minggu (20/4).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *