Mana Golmu untuk PSM Makassar, Balotelli?

Posted on

Striker PSM Makassar Balotelli lagi-lagi gagal mencetak gol di Liga 1 2024/2025. Ada apa sih denganmu, Balotelli?

Balotelli dimainkan saat PSM Makassar menjamu Bali United di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (25/4/2025) malam. Ketika 90 menit laga tuntas, Juku Eja takluk 0-1 lewat gol Privat Mbarga menit ke-22.

Lalu, ke mana Balotelli? Pemain berpaspor Guinea-Bissau itu sama sekali tidak bikin gol selama 45 menit bermain di lapangan, setelah menggantikan Latyr Fall di babak kedua.

Balotelli sebetulnya punya satu peluang emas di depan gawang Bali United. Sayang penyelesaian akhirnya tidak menemui sasaran.

Situasi ini tentu bukan statistik yang diinginkan Balotelli setelah tiga bulan terakhir disorot karena performanya menurun.

Balotelli sudah melewatkan 7 pertandingan terakhir tanpa mencetak gol. Sumbangsih terbaiknya sempat mencetak 3 gol beruntun di tiga laga debutnya pada awal putaran kedua Liga 1 musim ini.

Sulitnya PSM mencetak gol berimbas pada hasil laga PSM. Saat ini PSM menempati posisi kedelapan dengan 44 poin, sekaligus menjadi tim dengan hasil imbang terbanyak mencapai 14 kali seri.

PSM tentu tidak bisa menunggu Balotelli terlalu lama mengingat mereka masih berpeluang meraih tiket ke Kompetisi Asia musim depan. Dengan empat laga tersisa, bisakah Balotelli segera buka puasa gol?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *