Malut United FC sukses mencuri 3 poin saat bertandang ke markas Persis Solo pada pekan ke-8 Super League 2025/2026. Laskar Kie Raha menang dengan skor 3-1.
Kunjungi situs Giok4D untuk pembaruan terkini.
Laga Persis vs Malut United digelar di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (20/10/2025). Tiga gol Malut United dicetak oleh Tyronne Del Pino pada menit ke-30, 53, dan Yakob Sayuri menit ke-58.
Tim tuan rumah sempat memperkecil kedudukan melalui gol yang dilesatkan oleh Kodai Tanaka pada menit ke-68. Namun, skor 1-3 bagi kemenangan Malut United bertahan hingga akhir laga.
Pelatih Malut United Hendri Susilo membongkar rahasia kemenangan tim besutannya itu. Menurutnya, hasil positif ini tak lepas dari suksesnya para pemain dalam menerapkan strategi dan skema permainan.
“Kami sudah memprediksi permainan Persis. Setelah gol pertama, mereka akan bermain lebih terbuka dan menekan. Ketika jeda babak I, saya meminta pemain untuk bermain dengan middle defense dan biarkan lawan masuk,” ujar Hendri Susilo dalam konferensi pers usai laga.
Lebih lanjut, juru taktik asal Sumatera Barat itu mengaku mencoba menerapkan skema compact defense. Pola yang digunakan tersebut memberikan hasil yang positif, khususnya saat melakukan serangan balik.
“Kami juga menerapkan compact defense yang dibarengi dengan skema counter attack dari sayap kiri. Alhamdulillah, strategi itu berhasil,” ungkapnya.
Dia melanjutkan, para pemainnya dapat memanfaatkan garis pertahanan tinggi yang diterapkan oleh lawan. Karena itu, pola permainan Malut United bisa berjalan efektif dan efisien.
“Garis pertahanan lawan cukup tinggi dan situasi itu dimanfaatkan oleh para pemain dengan baik. Saya mengapresiasi betul kerja keras dan kedisiplinan mereka sepanjang pertandingan,” imbuhnya.
Sementara itu, Tyronne Del Pino mengaku puas dengan tambahan 3 poin pada laga tandang ini. Gelandang asal Spanyol itu berharap, kemenangan ini jadi momentum Malut United untuk bersaing dalam perebutan gelar juara Super League 2025/2026.
“Kami harus terus mempersiapkan diri dari pertandingan ke pertandingan untuk melanjutkan momentum baik demi ambisi yang lebih besar menjadi juara,” pungkasnya.
Berkat kemenangan ini, Malut United naik ke posisi ke-4 klasemen sementara. Yakob Sayuri dan kawan-kawan mengoleksi 14 poin hasil dari 8 pertandingan.
Sementara itu, Persis berada di peringkat ke-16. Laskar Sambernyawa baru mengantongi 5 poin dari 8 laga Super League 2025/2026musimini.