Harga Emas Antam Hari Ini Turun Menjadi Rp 1.969.000 per Gram

Posted on

Harga emas Antam hari ini, Kamis 24 April 2025 kembali mengalami penurunan. Saat ini, harga emas berada di angka Rp 1.969.000 per gram.

Disadur dari situs Logam Mulia, harga emas turun sebesar Rp 22.000 per gram dibandingkan hari sebelumnya yang berada di level Rp 1.991.000 per gram. Tren penurunan ini terjadi selama dua hari berturut-turut setelah harga emas berkali-kali mencetak rekor tertinggi dalam sepekan terakhir.

Penurunan harga yang signifikan membuat harga emas hari ini lebih rendah dari perdagangan pekan lalu. Dibandingkan dengan Kamis (17/4) pekan lalu, harga emas hari ini lebih rendah Rp 6.000 per gram. Pada Kamis (17/4) pekan lalu, harga emas dibanderol Rp 1.975.000 per gram.

Tren yang sama juga terjadi pada harga pembelian kembali atau buyback emas yang ikut terseret turun Rp 22.000 per gram. Hari ini harga buyback emas berada di level Rp 1.818.000 per gram.

Dibandingkan dengan pekan sebelumnya, buyback emas Antam juga lebih rendah Rp 6.000. Pada Kamis (17/4) pekan lalu, harga buyback emas berada di grafik Rp 1.824.000 per gram.

Berikut rincian harga emas di Butik Logam Mulia (LM) Makassar hari ini, Kamis 24 April 2025 yang dikutip dari situs resmi Logam Mulia:

Daftar Harga Emas Antam Hari Ini