Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman membedah rumah seorang pria lanjut usia (lansia) bernama Pasa’ Daeng Sisi (74), warga Desa Penyangkalang, Kecamatan Mangarabombang, Kabupaten Takalar. Andi Sudirman memenuhi janji memberikan rumah layak huni setelah sempat mengunjungi kediaman Pasa’ Daeng Sisi pada 2025 silam.
Kegiatan tersebut merupakan program bedah rumah dari Pemprov Sulsel melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan). Program ini memberikan dampak nyata kepada masyarakat kurang mampu untuk menunjang tempat tinggal layak huni.
“Alhamdulillah, program bedah rumah ini sudah dirasakan langsung oleh masyarakat. Salah satunya oleh Pasa’ Daeng Sisi,” ujar Andi Sudirman Sulaiman dalam keterangannya, Senin (26/1/2026).
Andi Sudirman mengungkapkan, rumah tersebut merupakan tindak lanjut dari kunjungannya pada Mei 2025 lalu ketika melihat langsung kondisi hunian Pasa’ Dg Sisi yang memprihatinkan. Melalui sinergi antara Pemprov Sulsel dan Pemkab Takalar, pembangunan rumah layak huni pun dapat direalisasikan.
Kini, Pasa’ Dg Sisi bersama keluarganya dapat menempati rumah baru yang lebih aman dan nyaman. Andi Sudirman berharap bantuan tersebut mampu mengurangi risiko bahaya, terutama saat cuaca buruk.
Andi Sudirman menegaskan, program bedah rumah merupakan bagian dari komitmen Pemprov Sulsel. Program ini bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya bagi warga kurang mampu di berbagai daerah.
“Semoga rumah ini menjadi tempat tinggal yang nyaman, aman dan mampu meningkatkan kualitas hidup penerima manfaat,” jelasnya.








