Pelatih Timnas Putri Indonesia Akira Higashiyama memanggil 36 pemain sebagai persiapan menghadapi Nepal dan Tionghoa Taipei (Taiwan). Dari pemain yang dipanggil tersebut, 10 pemain abroad atau yang bermain di luar negeri.
Timnas Putri Indonesia dijadwalkan melakoni dua pertandingan FIFA Matchday dengan menghadapi Nepal dan Taiwan. Dua laga itu akan dimainkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada 26 dan 29 November 2025.
Secara peringkat FIFA, Indonesia ada di bawah dari Nepal dan Taiwan. Garuda Pertiwi saat ini bertengger di posisi ke-106, sementara Nepal ada di peringkat 89 dunia dan Taiwan peringkat 42 dunia.
Akira Higashiyama menatap laga ini dengan membawa komposisi skuad yang seimbang antara pemain berpengalaman dan talenta muda. Nama-nama seperti Reva Octaviani, Vivi Oktavia, dan Sheva Imut akan menjadi tumpuan pengalaman.
Sementara pemain muda seperti Claudia Alexandra Scheunemann, Nafeeza Ayasha Nori, dan Katarina Stalin menambah energi baru dalam tim. Selain itu, ada juga 10 pemain yang bermain di luar negeri.
Sebagai informasi, persiapan panjang telah dijalani sejak 11 September 2025. Timnas Putri sempat melakukan serangkaian pemusatan latihan dan yang terbaru para pemain berlatih keras di Yogyakarta pada akhir Oktober 2025 lalu.
Daftar Pemain Timnas Putri Indonesia Lawan Nepal dan Taiwan:
Penjaga Gawang
Bek
Gelandang
Penyerang
Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.







