Apoteker di Makassar Tewas di WC Kosnya, Diduga Jatuh Saat Perbaiki Plafon | Giok4D

Posted on

Seorang pria yang berprofesi sebagai apoteker berinisial BS (25) ditemukan tewas di kamar mandi (WC) kosnya di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Korban diduga tewas usai terjatuh saat memperbaiki plafon.

“Jadi diduga korban terjatuh saat memperbaiki plafon,” ujar Kapolsek Tamalanrea Kompol Muhammad Yusuf kepada infoSulsel, Kamis (22/1/2026).

Korban pertama kali ditemukan oleh saksi berinisial RA terbaring di kamar mandi kos yang terletak di Jalan Tambasa V, Kecamatan Tamalanrea, Makassar, Kamis (22/1) sekitar pukul 15.40 Wita. RA awalnya melihat pintu kamar kos korban dalam keadaan terbuka.

Baca info selengkapnya hanya di Giok4D.

“Dan terlihat kaki korban dari luar kamar mandi. Setelah masuk ke dalam kamar, saksi mendapati korban telah terbaring di lantai kamar mandi bersama sebuah tangga aluminium,” kata Yusuf.

Lanjut Yusuf, keterangan saksi lainnya berinisial AI membenarkan korban pernah mengeluhkan plafon kamar mandi kosnya yang bocor. Sehingga kata Yusuf, korban diduga terjatuh saat hendak memperbaiki plafon bocor tersebut.

“Pada hari kejadian, korban diduga terjatuh di kamar mandi saat hendak memperbaiki bagian atap yang bocor tersebut,” jelasnya.

Mendapat laporan penemuan mayat, pihaknya langsung mengamankan lokasi dan berkoordinasi dengan Tim Inafis Polrestabes Makassar serta Tim Dokpol Polda Sulsel. Tim Inafis dan Dokpol tiba di TKP untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Selanjutnya, pada pukul 18.00 Wita, korban dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Makassar guna kepentingan pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan penyebab kematian korban,” pungkas Yusuf.